Cara Menghapus Virus Shortcut di Windows 7

Cara Menghapus Virus Shortcut di Windows 7- Pernah tidak Anda mengalami masalah yang biasanya terjadi ketika kita mencolokkan flashdisk ataupun card reader ke laptop maupun komputer namun sebagian atau semua folder yang ada di dalamnya berubah menjadi sebuah folder shortcut. Yang mana ketika kita buka folder shortcut tersebut akan terbuka menjadi halaman baru dan tidak akan terbaca pada perangkat lain selain laptop ataupun komputer.Contohnya seperti gambar dibawah.
Cara Menghapus Virus Shortcut di Windows 7

Untuk Memperbaiki Laptop ataupun Komputer Yang Terkena Virus Shortcut tersebut kita bisa menggunakan sebuah program yang disediakan windows yang bernama CMD. Virus shortcut sering disebuat dengan nama virus rammit ini adalah salah satu virus yang menyebar dan berkembang menjangkiti/menginfeksi komputer sejak januari tahun 2011 silam.

Setiap komputer yang sudah dicolokkan flashdisk yang terinfeksi virus shortcut ini pasti komputer tersebut akan terkena dampaknya jika tidak dilindungi oleh anti virus yang baik. Virus Shorcut termasuk virus yang paling ditakuti karena mampu menginfeksi jutaan komputer, hal ini terjadi karena virus ini memiliki kemampuan menginfeksi file berformat DLL dan EXE, baik berupa file program aplikasi maupun file system windows. Dengan kemampuan update layaknya program antivirus, Ramnit berhasil mengecoh system scanner program antivirus.

Untuk mengatasi virus shortcut tersebur caranya adalah sebagai berikut. Pastikan letak penyimpanan yang sudah terinveksi,misalnya berada pada penyimpanan D. Buka Command Promp atau CMD dengan cara Klik Start-All Programs lalu ketikkan kata CMD.
Cara Menghapus Virus Shortcut di Windows 7

Buka aplikasi tersebut lalu ketik G: dan enter (ingat,ketik G dan titik dua di depannya). Jika drive yang bermalah di C D F atau apalah yang terbaca pada perangkat masing-masing maka tinggal disesuaikan saja.
Cara Menghapus Virus Shortcut di Windows 7

Setela masuk ke drive yang bermasalah selanjutnya ketik kode berikut ini : attrib -s -h -r /s /d lalu enter.
Cara Menghapus Virus Shortcut di Windows 7

Penulisan kode harus diberi jarak spasi,karena jika tidak maka tidak akan berhasil. Selanjutnya tunggu proses berlangsung hingga tuntas, tanda tuntas nya adalah kita buka lagi drive yang kita perbaiki sebelumnya seperti. G:\>.

Jika anda sudah melakukan langkah-langkah diatas maka file/folder asli anda akan terlihat dan silakan hapus folder yang masih shortcut.
Cara Menghapus Virus Shortcut di Windows 7

Kode tersebut berfungsi untuk membongkar file yang read only dan file system. Seperti itulah cara menghapus virus shortcut pada laptop ataupun komputer. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

1 komentar:

Post a Comment

Terima kasih sudah membaca artikel kami,semoga bermanfaat dan salam blogger